Kamis, 23 Juli 2015

Makalah Pendek Mencapai Panjang Umur dan Tetap Sehat



MENCAPAI
PANJANG UMUR
dan TETAP SEHAT

Oleh : Dr. H.M. Nasim Fauzi


Tujuan Program Kesehatan
Tujuan utama program kesehatan adalah agar kita panjang umurnya, tetapi tetap sehat.
Umur Harapan Hidup Manusia
Binatang umumnya mati sekitar 8 x umur mencapai dewasa. Manusia mencapai dewasa sekitar umur 15 tahun. Bila sebanding dengan binatang, seharusnya manusia bisa mencapai umur 8 x 15 tahun = 120 tahun. Pada kenyataannya sangat jarang manusia yang bisa mencapainya.
Para Nabi adalah manusia yang istimewa. Umur mereka bisa dipakai sebagai standar. Nabi Adam As. wafat umur 140 tahun, Nuh As. 950 tahun, Ibrohim As. 200 tahun, Yusuf As. 110 tahun, Musa As. 120 tahun, Harun As. 122 tahun, Dawud As. 100 tahun, dan Muhammad Saw. 63 tahun yang wafat karena sakit. Jadi, umumnya mendekati 120 tahun, kecuali Nabi Nuh As.

Umur Harapan Hidup Manusia di Dunia Tahun 2011

Menurut CIA World Factbook tahun 2011, umur harapan hidup manusia di dunia tercatat sebesar 66,57 tahun (64,52 tahun untuk laki-laki dan 68,76 untuk perempuan).
Dari 191 negara di dunia, umur tertinggi tercapai oleh penduduk Monako, Perancis selatan, yang umur harapan hidupnya rata-rata 89,73 tahun, untuk laki-laki 85,77 dan perempuan 93,84 tahun. Yang terendah adalah penduduk Swaziland yang umur harapan hidupnya rata-rata 31,88 tahun, untuk laki-laki 31,62 dan perempuan 32,15 tahun. Negara ini terletak di sub-sahara, dimana negara-negara di wilayah itu mempunyai tingkat penyakit HIV /AIDS yang tinggi, dengan prevalensi pada orang dewasa sekitar 10 hingga 38.8 persen.
Untuk Indonesia umur harapan hidupnya rata-rata 70,76 tahun, untuk laki-laki 68,26 dan perempuan 73,38 tahun.

Secara genetik umur manusia telah ditentukan oleh Telomer yang terletak di ujung DNA. Setiap kali sel membelah diri, telomer akan memendek (menua), yang akhirnya habis dan meninggal dunia sekitar umur 120 tahun.
Manusia tidak bisa mencapai umur ini karena menderita penyakit yang menimbulkan kematian.
10 Penyebab Kematian Terbanyak di Dunia Menurut WHO Tahun 2011

 1.       Penyakit Jantung Koroner
 2.       Stroke
 3.       Infeksi Saluran Pernapasan Bawah
 5.       Diare
 6.       HIV/AIDS
 7.       Kanker Paru
 8.       Diabetes Melitus
 9.       Kecelakaan Lalu Lintas
10.      Prematuritas
Kita bisa memperpanjang umur manusia dengan cara mencegah agar tidak menderita penyakit-penyakit tersebut.
Mari kita analisa satu per satu.

1 dan 2, Penyakit Jantung Koroner dan Stroke

Kedua penyakit ini disebabkan oleh atherosklerosis akibat pengendapan Low Density Lipoprotein (LDL) cholesterol yang disebut Kolesterol jahat. LDL Cholesterol yang tinggi ditimbulkan oleh konsumsi Minyak buruk yaitu minyak kelapa sawit, minyak kedelai dan minyak-minyak yang mengandung asam lemak rantai panjang / Long Chain Triglycerides (LCT) lainnya.

LCT ini setelah dikonsumsi, dalam bentuk Chylomicron masuk ke saluran lemak dan limfe /
cisterna chyli, lalu ke thoracic duct,  selanjutnya masuk ke vena jugularis interna dan subclavia, akhirnya masuk ke peredaran darah umum.
     Kadar LCT yang tinggi akan meningkatkan kadar kolesterol di antaranya LDL cholesterol yang bisa menimbulkan atherosklerosis. Selain menghindari minyak buruk kita juga harus menghindari lemak jahat yaitu margarin yang mengandung lemak trans, yang selain menimbulkan kanker juga bisa meningkatkan kadar kolesterol
Sebagai gantinya kita memakai minyak baik, yaitu minyak kelapa, yang mengandung asam lemak rantai sedang / Medium Chain Triglyceride (MCT). Dari usus, MCT ini  langsung masuk ke hati dijadikan keton bodies dan ATP sebagai bahan bakar tubuh. Sangat sedikit minyak / trigliserid yang masuk ke peredaran darah umum.
Penyakit jantung koroner dan stroke juga disebabkan oleh arteriosklerosis akibat tekanan darah tinggi. Penyakit tekanan darah tinggi dapat dikendalikan dengan mengkonsumsi obat anti hipertensi setiap hari selama hidup, mengurangi makan garam dan menghindari kegemukan.

3. Infeksi Saluran Pernapasan Bawah (ISPB)

Biasa menyerang bayi dan orang berusia lanjut yang keadaannya lemah. Sering merupakan kelanjutan penyakit ISPA (Infeksi Saluran Pernafasan Atas). Sebaiknya dirawat di RS dengan penanganan yang intensif.

4. Penyakit Paru Obstruktif Kronik (PPOK)

Terdiri dari bronchitis chronis dan emphysema.
PPOK disebabkan oleh pencemaran lingkungan karena mengisap debu dan asap kimia dari industri, knalpot mobil dan motor.
PPOK bisa mengenai 50 % perokok yang berumur lebih dari 60 tahun, juga bisa mengenai 10 - 20 % perokok usia muda..

5. Diare

Kematian penderita diare disebabkan oleh kekurangan cairan tubuh (dehydrasi). Penderita diare harus segera diberikan cairan elektrolit. Bila perlu diinfus di RS dengan cairan RL dan diberi antibiotik yang sesuai. Untuk mengurangi cairan yang keluar bila perlu bisa diberikan anti spasmodik.

6. HIV / AIDS

Sampai sekarang belum ditemukan obat yang bisa membuhuh virus HIV/AIDS. Maka yang terpenting adalah mencegah agar kita tidak tertular dengan menghindari perzinaan. Bahkan tidak mendekati zina. (Wa la taqrobuzzina). Yang dimaksud dengan tidak mendekati zina adalah menghindari persentuhan lelaki dan perempuan yang bukan muhrim, minimal tidak bersalaman. Persetubuhan hanya boleh dilakukan antara suami isteri.
Orang yang sudah terjangkit virus HIV harus minum obat anti virus selama hidup.

7. Kanker Paru

Kanker paru bukan disebabkan oleh mengisap rokok, terbukti dari Rasio kematian oleh kanker paru antara penduduk Jepang dan AS di bawah ini.


Jepang
AS
Jumlah rokok dalam milyard batang
328
451
Jumlah penduduk (dalam juta jiwa)
117
310
Rasio rokok / penduduk (dibulatkan)
2
1
Rasio kematian oleh kanker paru
1
10
Konsumsi lemak (% kebutuhan harian/ orang)
8
40
     Bila rokok adalah penyebab kanker paru tentunya kanker paru di Jepang lebih banyak dari AS. Ternyata kanker paru lebih banyak di AS. Penyebabnya adalah karena tingginya konsumsi lemak di AS berupa minyak buruk yaitu minyak kedelai dan minyak kelapa sawit, serta lemak jahat yaitu margarin yang mengandung lemak trans dan bisa menimbulkan kanker.

8. Diabetes Mellitus (DM)

Penyakit Diabetes mellitus atau kencing manis tudak dapat dicegah karena sifatnya menurun.
Bila seseorang menderita DM, kadar gula darahnya yang tinggi dapat dikendalikan dengan jalan :
- Mencegah kegemukan dengan mempertahankan lingkar perut, pada laki-laki < 90 cm, pada perempuan < 80 cm dengan cara membatasi konsumsi karbohidrat dan lemak.
- Tidak mengkonsumsi gula
- Setiap hari minum obat penurun gula darah sampai kadar gula  darahnya < 200 mg %. Bila perlu suntik insulin tiap hari selama hidup.

9. Kecelakaan Lalu Lintas

Kecelakaan lalu lintas dihindari dengan tertib lalu lintas,.serta membatasi kecepatan kendaraan di jalan raya. Kematian akibat kecelakaan lalu lintas dihindarkan dengan penanganan yang cepat dan tepat sejak di tempat kecelakaan, sampai di tempat rujukannya.

10.  Prematuritas

Kematian akibat prematuritas dapat dicegah dengan pena-nganan kelahiran prematur di RS dengan kelengkapan yang memadai.


PENUTUP

Sebagai penutup, agar kita panjang umur dan tetap sehat kita harus melakukan olahraga di antaranya senam.
Unsur dari senam adalah menggerakkan otot dan persendian, di antaranya peregangan otot.
Di bawah ini penulis kutipkan peregangan otot yang paling sederhana, hanya terdiri dari 3 posisi.

1. Side Twist
     Posisi ini adalah peregangan terbaik yang bisa Anda lakukan segera sesaat setelah Anda bangun tidur di pagi hari. Ini akan meningkatkan energi dan kekebalan tubuh.
     Berbaringlah telentang di tempat tidur. Angkat kedua lutut ke dada Anda, kemudian silangkan kedua lutut ke sisi kanan tubuh Anda.
Regangkan lengan Anda dalam posisi T dan dengan telapak tangan menghadap ke bawah. Putar kepala Anda ke kiri dan lihatlah ke sisi kiri Anda.
     Lakukan peregangan selama 30 detik,
Setelah itu gunakan otot perut untuk mengangkat kembali lutut Anda. 
     Lakukan gerakan yang sama untuk sisi satunya.
2. Cat Stretching
     Posisi ini sangat bagus untuk membuat bahu, dada dan juga punggung lebih santai.
     Berlututlah dengan tangan Anda, hembuskan napas dan tarik napas dengan teratur dengan posisi layaknya kucing ini. 
     Ulangi gerakan ini sebanyak 3 kali.
3. Child Pose
Berlututlah pada kasur dan tekuk kaki Anda.
     Lakukan posisi seperti bersujud. Tarik dan buang nafas dengan teratur untuk mendapatkan ketegangan.
Jember, 5 Juli 2015

Dr. H.M. Nasim Fauzi
Jalan Gajah Mada 118
Tilp. (0331) 481127
Jember


Selasa, 21 Juli 2015

Makalah Pendek Nyeri Kronik Penyebab dan Cara Menyembuhkannya


Nyeri Kronik, Penyebab dan Cara Menyembuhkannya

Reviewed by Arefa Cassoobhoy, MD, MPH on December 15, 2015

Oleh : Dr. H.M. Nasim Fauzi


01. Apakah Nyeri Kronik Itu ?



Di AS lebih dari 100 juta orang menderita nyeri kronik. Penyebabnya adalah arthritis, migrain, fibromyalgia dan sakit pinggang. Nyeri kronik berlangsung berminggu-minggu, berbulan-bulan, bahkan bertahun-tahun, sehingga bisa merubah kehidupan anda. Maka janganlah membiarkan nyeri betapapun ringannya nyeri itu, apalagi yang sedang atau berat. Harus diobati, karena biasanya pengobatan bisa menolong.

02. Apa Penyebab Nyeri Itu ?


          
          Nyeri adalah tanda bahaya yang dikirim melalui syaraf ke otak. Contohnya Anda tersentuh paku atau panci panas. Tetapi terkadang, tanda bahaya itu dikirim terus-menerus sehingga menjadi kronik (menahun)..

03. Tanda-tanda Anda Memerlukan Pengobatan.



     Siapapun yang sering menderita nyeri – meskipun ringan harus diperiksakan ke dokter. Apalagi bila nyeri itu sampai mengganggu kehidupan dan pekerjaan Anda.
Mula-mula nyerinya hanya kadang-kadang saja, selanjutnya menjadi kronis dan
serius.

04. Penyembuhan Nyeri : Berjalan-jalan.



     Lebih banyaklah berjalan-jalan. Berjalan adalah resep terbaik untuk menyembuhkan nyeri kronik. Nyeri yang diderita setiap hari menjadikan orang kurang aktif. Sehingga nyeri menjadi lebih berat. Olahraga juga mengeluarkan endorphin – penyembuh nyeri alami.
Lakukanlah berjalan-jalan atau olah raga lain 5 X seminggu  Selama 30 menit per harnya. Tambahlah setiap harinya dan beberapa menit per minggunya.

05. Penyembuhan Nyeri : Akupunktur.



     Akupunktur sering dipakai untuk mengobati beberapa nyeri kronil. Cara kerjanya tidak jelas. Mungkin tubuh mengeluarkan pereda nyeri alami. Atau dengan menghambat sinyal nyeri pada syaraf.

06. Nyeri dan Tidur.



     Nyeri bisa mengurangi tidur Anda, Sedang kurang tidur bisa memperberat nyeri kronik. Sehingga menjadi lingkaran setan. Bila akibat nyeri membuat Anda sukar tidur pergilah ke dokter.
          Biasakan tidur secara teratur pada jam-jam tertentu. Biasanya cara ini bisa mengurangi nyeri Anda.

07. Penyembuhan Nyeri : Alihkan Perhatian.


     Mengalihkan perhatian bisa mengurangi nyeri kronik. Mengalihkan perhatian dengan cara omong-omong, mengisi teka-teki silang, membaca buku – membuat bagian otak yang memproses nyeri kurang aktif. Sehingga mengurangi rangsangan saraf nyeri.

08. Penyembuhan Nyeri : Merubah Diet



     Orang yang migrain sering berkurang nyerinya dengan menghindari makanan – anggur merah dan keju – sebagai pemacu nyeri. Makanan berlemak dan susu bisa memperberat nyeri akibat radang sendi. Cobalah mengonsumsi makanan yang mengandung susu selama beberapa minggu. Lalu hentikan, biasanya nyerinya akan membaik.

09. Penyembuhan Nyeri : Amatilah Nyeri Anda.



     Rasa nyeri kadang sukar digambarkan dengan kata-kata. Maka buatlah catatan. Catatlah nyeri Anda setiap hari. Nilailah nyeri itu dengan angka dari 1 sampai 10. Atau dengan gambar wajah. Catatlah apa yang Anda kerjakan hari itu. Setelah beberapa minggu diskusikan dengan dokter Anda.

10. Bernafaslah Dalam-dalam




     Bernafaslah dalam-dalam secara perlahan-lahan. Taruhlah tangan di atas perut Anda. Rasakan naik turunnya.
     Setelah bernafas dalam beberapa menit biasanya nyeri dan ketegangan fikiran Anda akan jauh berkurang. Bagusnya cara ini karena dapat dlakukan dimana saja.– di dalam kendaraaan atau sewaktu Anda duduk di kursi di rumah atau di kantor

11. Penyembuhan Nyeri : Melatih Otot.



     Memperkuat otot-otot – melakukan latihan dengan pemberatan atau hambatan –
bisa mengurangi nyeri. Sama efeknya seperti obat-obatan terhadap sakit pinggang dan artritis. Melatih kekuatan juga bisa memperbaiki keseimbangan dan kelenturan tubuh. Lakukanlah dua kali seminggu.

12. Penyembuhan Nyeri : Biofeedback



     Biofeedback mengajar Anda mengontrol beberapa proses tubuh yang bisa berjalan sendiri tanpa difikir – contohnya denyut jantung dan tekanan darah. Dengan sensor yang dihubungkan komputer, Anda bisa belajar mengendorkan otot, mengurangi ketegangan syaraf dan nyeri.

13. Penyembuhan Nyeri : Suplement



Mintalah resep suplemen ke dokter untuk mengobati nyeri yang Anda derita setiap hari. 
          Beberapa suplemen bisa dipakai : minyak Ikan, glucosamine, chondroiton sulfate dan SAMe (Adenosyl Methionine) yang bisa mengurangi nyeri dan ketegangan akibat artritis..

14. Penyembuhan Nyeri : Yoga



Stretching (peregangan) dan mind body techniques dari yoga bisa mengurangi nyeri setiap harinya. Dari nyeri punggung, fibromyalgia dan arthritis.
          Yoga secara teratur dapat mengurangi nyeri, meningkatkan fungsi, memperbaiki
emosi dan mengurangi pemakaian obat-obatan pereda nyeri.


15. Hindari tidur Terlalu Lama



Zaman dulu nyeri diterapi dengan tidur
           Kini dokter berkata bahwa istirahat baik untuk mengatasi cedera akut - seperti pergelangan kaki  yang terkilir - tetapi tidak bisa menyembuhkan nyeri kronik.
           Berbaring terlalu lama akan melemahkan otot dan memperberat nyeri. Cobalah untuk tetap aktif.

16. Terapi Fisik dan Okupasional.



     Kedua terapi ini akan mengurangi nyeri kronik. Anda harus berlatih yang meningkatkan mobilitas dan membangun kekuatan tubuh. Terapi okupational membantu Anda tetap bekerja. Terapi fisik melatih Anda cara baru berbuat sesuatu dari memasang kancing sampai memasak.

17. Penyembuhan Nyeri : Terapi Bicara




     Beberapa orang yang menderita nyeri tidak mau pergi ke  konselor atau terapist – karena dikira terapis menganggap nyeri itu cuma hayalan belaka. Itu tidak benar.Terapis dapat membantu Anda menyelesaikan akibat nyeri pada hidup Anda sehari-hari.

18. Jangan Terlalu Tergantung Pada Obat Pereda Nyeri OTC




     Jangan mengobati sendiri nyeri Anda. Obat  pereda Nyeri OTC seperti parasetamol, aspirin dan ibuprofen – hanya baik untuk mengobati nyeri sesaat, tetapi sangat berisiko bila diminum dengan dosis tinggi atau jangka lama. Pakailah OTC itu sesuai dengan petunjuk yang tertera pada botol. Jangan memakai lebih dari 10 hari, kecuali di bawah pengawasan dokter.

19. Mengunjungi Dokter Ahli Nyeri.



Bila Anda menderita nyeri kronis, tetapi belum sembuh dengan pengobatan biasa, pergilah ke spesialis nyeri.
          Seorang spesialis nyeri berfokus pada satu bidang nyeri saja. Mereka biasanya bekerja di sentral nyeri dengan bermacam cara pengobatan di bawah satu atap. Mintalah ke dokter Anda untuk mengirim Anda ke sana.

20. Berbicara Dengan Dokter Masalah Nyeri.



Bicarakan dengan dokter tentang:
·  Bagaimana rasa nyerinya ?
·  Apa rasanya seperti digigit, atau terbakar ?
·  Bagaimana pengaruhnya pada kehidupan Anda sehari-hari ?
·  Apakah pekerjaan Anda terganggu, bahkan tak bisa bekerja sama sekali.?
·  Bilakah nyeri itu bertambah atau berkurang ?
·  Kapan waktunya ?
·  Obat apa yang bisa menolong ?

21. Penyembuhan Nyeri : Pemakaian Obat-obatan

     Pengobatan nyeri kronis bukan cuma dengan obat pereda nyeri saja. Beberapa
obat seperti anti depresi dan anti epilepsi dapat dipakai untuk mengobati nyeri kronis. Obat anti depresi mempengaruhi bahan kimia di dalam otak yang menimbulkan nyeri.dan emosi Anda. Obat anti epilepsi rupa-rupanya menghambat sinyal nyeri yang dikirim ke otak.

22. Penyembuhan Nyeri : Pembedahan



     Untuk mengatasi nyeri yang sukar diobati, mungkin diperlukan pembedahan. Operasi berfungsi untuk memperbaiki penyebabnya – seperti nyeri punggung akibat tulang belakang yang bergeser, sampai pemasangan implant pereda nyeri. Meskipun operasi bisa menyembuhkan, tetapi tetap berisiko dan hanya dilakukan pada situasi tertentu. Bicarakan dengan dokter Anda..

23. Nyeri Akibat Bahan Tertentu


     Jangan memakai alkohol atau bahan lain untuk meredakan nyeri. Khasiatnya cuma bersifat sementara. Pemakaian lama akan membuat nyeri kronik makin memburuk. Alkohol dan bahan lain akan berinteraksi dengan pengobatan lain. Bila Anda menderita ketergantungan pada alkohol segera carilah pertolongan.

24. Menyembuhkan Nyeri Anda.



Tidak ada satupun obat ajaib yang bisa menyembuhkan nyeri. Yang ada adalah kombinasi beberapa cara pengobatan. Mungkin berupa latihan rutin, perubahan kebiasaan, pemakaian obat-obatan dan terapi, yang semuanya memerlukan waktu untuk bisa sembuh.
          Mungkin Anda memerlukan kombinasi beberapa macam cara pengobatan yang cocok untuk menyembuhkan nyeri kronik Anda.


Jember, 23 Juni 2015

Dr. H.M. Nasim Fauzi
Jalan Gajah Mada 118
Tilpun (0331) 481127
Jember